Kamis, 06 Maret 2014

PERSIKABO Punya Logo dan Squad Anyar

Persatuan Sepakbola Indonesia Kabupaten Bogor (PERSIKABO) malam ini (Selasa 4/3), launcing Logo dan Squad anyar. Ini adalah squad ke-12 semenjak Persikabo berkiprah di persepak bolaan tanah air. Dengan Squad baru ini, Bupati Bogor Rachmat Yasin (RY) berharap Persikabo bisa menjuarai divisi utama dan masuk ke Liga Super Indonesia (ISL) tahun depan. Hal ini dikatakan Rachmat Yasin di hadapan Kabomania di Jalan Tegar Beriman, Cibinong. “Saya percaya pemain ke-12 inibisa membawa Persikabo juara di divisi utama dan bisa menuju Indonesia Super Legue (ISL). Kemudian Kabomania harus yakin, bahwa Persikabo adalah milik kita maka jaga nama baik Persikabo. Selanjutnya pemain harus bisa membawa Persikabo ke ISL tahun depan.
Saya akan berikan stadion berkelas internasional berkapasitas 30.000 orang, yaitu Stadion Pakan Sari. Jadi jangan sia-siakan kepercayaan Kabomania yang setia mendukung apapun kondisinya”, tandas RY yang juga Ketua PSSI Jawa Barat. Saya, lanjut RY, akan habis-habisan membiayai Persikabo agar bisa juara dan masuk ISL. Jadi mulai saat ini pemain harus berjanji akan membawa Persikabo juara. Bagi saya siapapun yang membawa nama baik Kabupaten Bogor saya anggap sebagai warga Kabupaten Bogor, jadi mulai saat ini saya angkat para pemain ini sebagai waga Kabupaten Bogor.
Sementara itu, manajer Persikabo yang baru M.Haris, mengatakan saya diamanatkan untuk mengelola Persikabo. Ini adalah kepercayaan luar biasa yang diberikan kepada saya, olehkarenanya kepercayaan ini tidak akan saya sia-siakan. Insya Allah Persikabo akan juarai divisi utama dan mulai berkiprah di liga super.  “Namun kami akui, kami bukan siapa-siapa tanpa dukungan Kabomania dan Pemerintah Daerah Kabupaten Bogor. Olehkarena itu mari kita sama-sama majukan Persikabo milik kita bersama, sesuai dengan visi Kabupaten Bogor menjadi Kabupaten termaju se-Indonesia. Persikabo juga harus menjadi klub sepakbola berprestasi termaju se-Indonesia bahkan hingga ke kancah dunia”, ujar Haris.
Hari ini, Persikabo memiliki logo, pengurus dan pemain baru, diantara pemain tersebut beberapa adalah pemain senior yang berkiprah di kancah nasional. Diantaranya adalah Tema Mursadad, Ali Udin dan Budi Sudarsono. Diharapkan kehadiran pemain tersebut bisa berkontribusi terhadap meningkatnya prestasi Persikabo hingga bisa masuk ISL.(Rido/Diskominfo Kabupaten Bogor)
sumber http://www.bogorkab.go.id/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar